Digitalisasi Pengelolaan Procurement, SISI Siapkan Procsi untuk PT PPA

Monday, 17 January 2022

Dalam rangka perkuat posisi sebagai Asset Management Company (AMC), PT Perusahaan Pengelola Aset (Persero) dan SISI secara resmi menjalin kerjasama untuk penyediaan solusi digital bagi pengelolaan pengadaan barang & jasa. Kerjasama tersebut ditandai dengan dilakukannya Kick Off Meeting Implementasi Procsi (Procurement System Integration) di gedung utama PT PPA, Jakarta pada Senin (10/01). Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Bapak Fajar Soeharto selaku Project Director PT PPA dan Bapak Asri Wahjusukrisno selaku Project Director SISI.

Dalam mendukung transformasi digital di PT PPA, SISI sebagai penyedia solusi digital akan berfokus pada pemberian layanan pengembangan dan penerapan sistem Procsi dengan masa implementasi 4 bulan, terhitung sejak awal Januari ini. Procsi sendiri merupakan aplikasi end-to-end untuk digitalisasi proses bisnis pengadaan guna mengoptimalkan produktivitas perusahaan melalui kemudahan sistem yang ditawarkan, yakni digital, interaktif, dan terintegrasi. 

Pada kesempatan tersebut, Nur Syamsu selaku Project Manager SISI mengungkapkan proyek ini sebagai awalan bagi PT PPA untuk mengintegrasikan cost system perusahaan dalam hal pengadaan barang atau jasa agar lebih efisien, “Pada dasarnya, proyek ini merupakan inisiatif strategis PT PPA di tahun 2022 ini. Nantinya akan ada KPI yg dipertanggungjawabkan dari stakeholder untuk kemudian di-monitoring oleh pihak BoD (Board of Director). Dengan pemanfaatan sistem ini diharapkan pengadaan barang dan jasa di lingkungan PT PPA menjadi lebih terukur dan terstruktur, sehingga membuat perusahaan dapat lebih fokus untuk menangkap peluang bisnis serta meningkatan efisiensi.”

Mengingat pentingnya pengadaan sebagai fungsi kontribusi produktivitas yang mendukung secara aktif untuk kesuksesan bisnis, Nur Syamsu berharap barang dan jasa yang diperoleh melalui fungsi pengadaan ini akan berdampak langsung pada kualitas hasil akhir di PPA.