Tingkatkan Produktivitas dengan 4 Trik Kerja Cepat Ini!

Friday, 18 February 2022

Sobat, di antara kita tentu pernah mendengar ungkapan “bekerjalah dengan pintar, bukan keras”. Namun seiring dunia kerja yang semakin dinamis, ungkapan tersebut tak lagi berlaku. Pada kenyataannya setiap kita semakin dituntut untuk bekerja dengan lebih cepat dan efisien.

 

Bagi sebagian orang, menghabiskan banyak waktu untuk suatu pekerjaan bukanlah hal yang buruk. Namun saat ini banyak perusahaan lebih menyukai kultur untuk bekerja dengan cepat. Memang bukan perkara mudah dapat melakukan pekerjaan dengan cepat. Apalagi bagi karyawan yang terbiasa melakukan pekerjaan dengan ritme yang cenderung lambat. Ada beberapa langkah efektif agar kerja kita menjadi lebih cepat dan tepat meski terasa sangat berat. Berikut strateginya! 

  1. Tentukan skala prioritas

Hal pertama yang perlu dilakukan dalam soal menerapkan sistem kerja yang efektif adalah perlunya sebuah penentuan prioritas. Sebab dengan adanya prioritas tentu saja akan membuat penyelesaian pekerjaan menjadi lebih berkualitas. Mulailah membagi tugas menjadi beberapa bagian. Buat skala prioritas sesuai dengan jenis dan waktu kebutuhannya. Dengan adanya skala prioritas, akan memudahkan Anda dalam menyelesaikan pekerjaan lebih cepat.

  1. Menentukan Jadwal Pekerjaan

Meski nampak hebat, multitasking atau melakukan pekerjaan secara bersamaan sebenarnya berbahaya karena akan berdampak pada penurunan fokus. Beberapa penelitian menunjukkan bahwa pekerja yang melakukan multitasking justru mengalami penurunan produktivitas sekitar 40%. Otak hanya dapat menerima informasi dan memprosesnya secara efektif untuk satu hal dan tidak bisa secara bersamaan.  

Agar tidak bingung dengan pekerjaan yang dihadapi, ada baiknya Anda menentukan jadwal pekerjaan dengan detail. Jadwal ini bisa meliputi, apa saja yang kamu kerjakan hari ini, waktu pengerjaan, dan penentuan pihak-pihak yang terlibat. Hal ini akan membuat Anda lebih tenang melakukan pekerjaan karena sudah memahami apa saja yang dikerjakan. 

  1. Istirahat yang cukup

Ketika bekerja, jangan pernah lupa sediakan waktu untuk beristirahat. Melihat layar komputer terlalu lama mengakibatkan mata lelah sehingga akan mengurangi fokus dalam bekerja. Bangun dari tempat duduk Anda, lakukan peregangan, keluar dan mencari udara segar sejenak membuat Anda berenergi lagi.

  1. Kurangi distraksi di sekitar

Memiliki tempat kerja yang nyaman dan tenang terbukti dapat meningkatkan produktivitas saat bekerja. Memang tidak ada salahnya sedikit obrolan atau bermain game pendek selama 10 menit setelah bekerja secara intens selama 50 menit. Tapi terkadang, terlalu banyak distraksi juga bisa berakibat penundaan kerja yang tiada ujungnya. 

Anda bisa mulai mengurangi distraksi ini dengan membatasi ngobrol dengan rekan kerja terlalu lama dan mematikan nada dering pada ponsel. Bahkan jika perlu, Anda sebaiknya menyimpan ponsel atau menaruhnya jauh dari sekitar Anda. Dengan mempraktekkan cara-cara tersebut, bukan tidak mungkin Anda akan kerja lebih cepat dan fokus.

  

Beberapa trik di atas dapat Anda gunakan untuk bisa kerja cepat dan efisien. Banyak manfaat yang dapat kita peroleh dari hal tersebut seperti dapat menghemat energi, waktu, dan pikiran. Hal lain yang tak kalah menakjubkan manfaatnya adalah dapat bekerja dengan baik yang akan memberi peluang besar pada karir.