SISI dan SIG Gelar Kick Off Meeting Implementasi Supply Chain Monitoring
SISI dan SIG kembali jalin kerja sama dalam upaya meningkatkan efisiensi dan visibilitas supply chain. Kerja sama ini resmi dimulai dengan kick-off meeting yang diadakan pada tanggal 13 Mei 2024 melalui virtual aplikasi vicon. Agenda ini dihadiri oleh seluruh tim pengembangan dari SISI dan SIG.
Peningkatan efisiensi dan visibilitas supply chain ini disambut positif oleh kedua pihak. Pengembangan aplikasi Sales Order & Delivery Order (SODO) dan SIMOBI menjadi solusi digital yang dirancang untuk mengoptimalkan proses supply chain dalam berbagai aspek.
Aplikasi SODO merupakan sebuah solusi digital yang dirancang untuk meningkatkan efisiensi dan visibilitas dalam proses sales order dan delivery order. Aplikasi ini memungkinkan pengguna untuk mengelola pesanan, memantau status pengiriman, dan mengakses informasi terkait pesanan secara real-time.
Sementara aplikasi SIMOBI dihadirkan sebagai solusi yang berfokus pada monitoring biaya supply chain. Pengguna dapat melacak biaya pengadaan, logistik, dan operasional secara detail. Kedua sistem ini diharapkan dapat meningkatkan akurasi, kecepatan, dan transparansi dalam proses pemesanan dan pengiriman barang.
Tim pengembangan telah menetapkan dan menyepakati milestone untuk proyek ini. Tahap awal akan berfokus pada pengembangan dashboard dan aplikasi sesuai dengan kesepakatan requirement. Selanjutnya, pengembangan akan dilanjutkan hingga penyelesaian aplikasi yang ditargetkan rampung pada Juli mendatang. Tim pengembangan akan terus memantau risiko dan mitigasinya untuk memastikan proyek berjalan sesuai dengan rencana.
Achmad Saifudin Hajar, selaku Steering Committee SISI dalam project ini, mengungkapkan harapannya bahwa aplikasi ini dapat memberikan manfaat dalam mendukung digitalisasi dalam pengelolaan data yang lebih efisien dan efektif. “Implementasi sistem ini diharapkan dapat membantu SIG untuk meningkatkan visibilitas dan kualitas informasi supply chain, sehingga dapat mendukung peningkatan efisiensi, efektivitas, hingga profitabilitas perusahaan,” ujarnya.
Kick-off meeting pengembangan aplikasi SODO dan SIMOBI ini menandakan komitmen kuat SISI untuk menghadirkan layanan solusi digital yang mampu meningkatkan visibilitas dan efektivitas supply chain para pelanggannya. Tim pengembangan SISI berkomitmen untuk menjalin kerja sama yang solid dan memastikan proyek ini berjalan sesuai dengan rencana yang telah ditetapkan.