Simak 5 Tanda Perusahaan Anda Memerlukan Software ERP Berbasis Cloud

Wednesday, 8 February 2023

Di era teknologi saat ini, berbagai bisnis mengandalkan perangkat lunak untuk menjalankan operasional harian secara efektif dan efisien. Salah satu sistem yang sering digunakan oleh bisnis modern adalah perangkat lunak Enterprise Resource Planning (ERP).

Sederhananya, sistem ERP dapat mengintegrasikan berbagai fungsi yang penting bagi bisnis Anda, menjadi satu solusi lengkap. Ini berarti proses dan informasi akan lebih efisien dan dapat dibagikan dengan mudah ke seluruh bisnis.

Namun, seperti teknologi lainnya, sistem ERP memang memiliki umur simpan yang terbatas. Karena itu, sistem ERP yang Anda gunakan mungkin tidak lagi kompatibel dengan teknologi saat ini, sehingga berdampak negatif pada keunggulan kompetitif bisnis Anda dan mengurangi produktivitas usaha.

Jika Anda bertanya-tanya apakah sudah waktunya untuk menerapkan sistem ERP untuk perusahaan Anda? Mulailah untuk memikirkan semua proses yang penting untuk menjalankan bisnis Anda mulai dari manajemen inventaris atau pesanan, akuntansi, manajemen hubungan pelanggan, dan lainnya.

Apakah bisnis Anda berjalan seefisien yang seharusnya? Apakah Anda mengandalkan prediksi data untuk memperkirakan penjualan? Apakah Anda menghabiskan terlalu banyak waktu untuk menjalankan fungsi back-office dan tugas admin?

 

Berikut beberapa tanda yang mungkin mengindikasikan bisnis Anda memerlukan software ERP berbasis cloud.

  1. Menggunakan banyak sistem perangkat lunak atau aplikasi

Indikasi pertama bahwa Anda memerlukan software ERP berbasis cloud ketika Anda menemukan perusahaan Anda menggunakan sistem perangkat lunak yang berbeda di seluruh fungsi bisnis.

Misalnya, staf akuntansi menggunakan satu sistem untuk mencatat piutang dan hutang serta penjualan. Namun staf Anda menggunakan sistem lain untuk memasukkan pesanan pelanggan. Sementara karyawan gudang menggunakan sistem yang berbeda untuk melacak pengiriman.

Ketika bisnis Anda menjalankan berbagai sistem yang terpisah, proses bisnis akan berjalan tidak efisien dan Anda cenderung berakhir dengan data yang tidak akurat. Hal ini tentunya akan menghambat proses bisnis Anda.

Perangkat lunak ERP akan mengintegrasikan semua sistem yang berbeda dan memungkinkan Anda untuk mengelola seluruh bisnis dari satu platform, menghubungkan data dari semua departemen, seperti penjualan, keuangan, inventaris, dan banyak lagi.

Dengan sistem yang terpusat ini, berarti Anda hanya berurusan dengan satu vendor dan tim pendukung. Sehingga semua biaya dan waktu yang dihabiskan untuk mengelola dan memelihara banyak sistem, dapat dialihkan untuk kegiatan lain.

  1. Susah Mendapat Akses Informasi dan Bisnis

Tanda kedua yaitu saat Anda membutuhkan waktu berjam-jam setiap minggu untuk mengumpulkan data keuangan dari berbagai spreadsheet, yang tentunya tak terhitung jumlahnya. Padahal data yang akurat adalah kunci dalam membuat keputusan bisnis yang penting.

Sulitnya mengakses informasi kinerja bisnis atau laporan keuangan dapat berdampak buruk bagi perusahaan. Dengan sistem ERP, semua data Anda akan berada dalam satu database, bersama dengan data yang akurat dan real-time.

Hal ini akan membuat Anda lebih mudah untuk mendapatkan pandangan holistik tentang operasi bisnis dan memungkinkan Anda untuk membuat keputusan bisnis yang lebih tepat.

  1. Banyak Proses Manual

Menghabiskan waktu untuk melakukan tugas-tugas manual seperti input data manual, cross-checking informasi secara manual, menyalin informasi ke sistem secara manual adalah tanda Anda membutuhkan ERP berbasis cloud.

Perangkat lunak ERP dapat menangani semua itu dalam sekejap dan dengan mudah menyederhanakan dan mengotomatiskan tugas-tugas membosankan yang membutuhkan waktu berjam-jam untuk diselesaikan secara manual. Sistem ERP membebaskan waktu staf yang berharga, meningkatkan produktivitas dan efisiensi dalam bisnis Anda.

  1. Berjuang untuk Memenuhi Permintaan Pelanggan

Ketika operasi bisnis Anda mulai berkembang, manajemen inventaris menjadi lebih rumit jika Anda masih menggunakan metode manual. Apalagi masih menggunakan aplikasi yang berdiri sendiri untuk melacak inventaris dan memproses pesanan pembelian. Ini adalah salah satu tanda Anda memerlukan software ERP berbasis cloud.

Sistem ERP tidak hanya dapat menyederhanakan proses ini, tetapi juga membantu Anda membuat skala prioritas dengan tepat. Sistem ini juga bakal membantu Anda dalam memantau dan melacak apakah Anda memiliki jumlah stok yang memadai untuk bisnis atau tidak.

Selain itu, terakhir, database yang terkonsolidasi juga memudahkan divisi layanan pelanggan untuk menjawab pertanyaan tentang status pengiriman hingga ketersediaan produk.

  1. Proses IT yang Sangat Rumit

Menjalankan beberapa sistem perangkat lunak dalam bisnis akan membuat proses IT semakin rumit. Dibutuhkan waktu dan biaya yang besar untuk pemeliharaan dan peningkatan setiap aplikasi yang digunakan.

 

Jika Anda menerapkan perangkat lunak ERP, Anda hanya memiliki satu sistem terpusat untuk dipelihara. Plus, jika Anda memilih untuk menggunakan sistem ERP berbasis cloud, kerumitan peningkatan dan pembaruan menjadi tanggung jawab vendor perangkat lunak.

ERP berbasis cloud juga memberi Anda opsi untuk meningkatkan dan menurunkan skala bisnis Anda dengan mudah, sesuai kebutuhan. Kerja IT akan lebih efisien dan Anda bisa mengalihkan fokus untuk menjalankan bisnis Anda.

Berbeda dengan beberapa aplikasi perangkat lunak lainnya, sistem ERP menyediakan data yang akurat dan mudah ditemukan. Sistem ERP dibutuhkan dalam bisnis mendukung pertumbuhan hingga pengambilan keputusan berbasis data untuk unggul dari pesaing Anda.

Saat ini SISI juga menyediakan FORCA ERP yang merupakan software ERP yang difungsikan sebagai layanan (SaaS). FORCA ERP mampu mengintegrasikan sistem pada beberapa lokasi serta menyediakan cara yang mudah dan cepat untuk menjalankan bisnis. 

Apabila perusahaan Anda membutuhkan informasi lengkap mengenai layanan software ERP sebagai solusi bagi proses bisnis yang berkelanjutan, silakan klik di sini.