Go Live! SII Resmi Terapkan Layanan FORCA untuk E-Procurement dan CRM
Setelah sukses mendukung langkah awal transfomasi digital dengan FORCA ERP, SISI kembali dipercaya untuk mewujudkan digitalisasi pada lingkungan bisnis PT Semen Indonesia International (SII). Kali ini SISI dipercaya sebagai menyediakan solusi e-procurement dan customer relationship (CRM) melalui layanan FORCA PROC & CRM.
Setelah melalui serangkaian tahapan, implementasi layanan aplikasi ini telah memasuki fase akhir ditandai dengan agenda technical go live pada Senin 14 Oktober 2024 yang lalu.
Layanan aplikasi FORCA PROC merupakan solusi e-procurement yang digunakan untuk mengelola seluruh proses pengadaan barang atau jasa secara digital. Sedangkan FORCA CRM merupakan layanan aplikasi yang digunakan untuk mengelola hubungannya dengan pelanggan. Terintegrasi dengan layanan FORCA ERP, kedua aplikasi ini akan berperan penting dalam meningkatkan efisiensi dan efektivitas operasional bisnis.
Isma Junida, SM of Human Capital & General Affair SII, yang turut hadir dalam agenda tersebut, menyampaikan apresiasinya atas kerja keras seluruh tim yang terlibat. “Penerapan sistem ini merupakan langkah strategis SII dalam mengoptimalkan operasional bisnis. Dengan sistem yang terintegrasi, kami berharap dapat mempercepat proses bisnis dan meningkatkan kualitas layanan,” ujarnya.
Pemanfaatan layanan aplikasi ini diharapkan dapat memberikan sejumlah manfaat bagi SII, antara lain peningkatan efisiensi, akurasi data, dan kolaborasi yang lebih baik dalam proses bisnis. Dengan keberhasilan implementasi sistem yang terintegrasi, diharapkan SII siap menghadapi tantangan bisnis di era digital yang semakin kompetitif.