SISI Kembangkan Solusi Dashboard Maintenance Management di SIG
Seiring berkembangnya teknologi yang semakin pesat, pengembangan dashboard management dinilai semakin penting guna memberikan data secara tepat & akurat. Hal ini juga yang menginisiasi SIG untuk menjalin kerja sama dengan SISI kembali dalam melakukan pengembangan Dashboard Maintenance Management.
Pengembangan dashboard ini bertujuan untuk mendukung proses analisa perbaikan & pengembangan performa pabrik, serta keputusan penting perusahaan. Pengembangan dashboard management data & analytic ini nantinya diharapkan dapat memenuhi kebutuhan untuk mengetahui serta menganalisa dari performa di semua wilayah plant SIG.
Putri Hardiyanti selaku Project Manager SISI dalam kerja sama pengembangan Dashboard Maintenance Management ini mengatakan, dukungan penuh dari SISI ini diharapkan dapat menjadi salah satu nilai perbaikan bagi kemajuan SIG ke depannya, “Tujuan dari pengembangan aplikasi ini adalah untuk mengetahui Overall Equipment Effectiveness (OEE), biaya maintenance, sampai dengan Cost of Goods Manufactured (COGM) baik di level holding maupun setiap plant. Sehingga besar harapan ini nanti menjadi data penunjang dalam penentuan skala prioritas dalam mengambil keputusan perbaikan atau peningkatan performa di setiap plant.”