SISI Kembangkan Solusi Human Resource Development dalam Kick Off Meeting Aplikasi E-Recruitment

Tuesday, 4 February 2020

Bank Jatim bersama dengan SISI telah melaksanakan kick off meeting untuk pengerjaan aplikasi E-Recruitment pada tanggal 30 Januari kemarin. Kerjasama ini bertujuan untuk mewujudkan digitalisasi proses bisnis di lingkungan kerja Bank Jatim agar dapat tersentralisasi dengan baik. Dalam pengerjaannya, proyek aplikasi ini telah dimulai sejak akhir bulan Januari 2020 ini dan ditargetkan rampung dalam kurun waktu tiga bulan mendatang.

Proyek pengembangan aplikasi E-Recruitment diinisiasi atas kebutuhan untuk memiliki sumber daya manusia yang unggul dan kompeten. Dengan menjaring seluruh segmentasi sumber daya melalui recruitment online, aplikasi ini tentunya juga akan memudahkan user dalam mengelola informasi, pemantauan kompetensi calon karyawan, dan menerapkan pelaksanaan Good Corporate Governance (GCG) di lingkungan kerja Bank Jatim.

Muhammad Herwindra Berlian selaku Project Manager SISI mengatakan, “Proyek ini bukan hanya memindahkan proses bisnis manual ke sistem digital semata, melainkan juga mampu memberi nilai tambah sehingga dapat menghasilkan data akurat serta dengan proses yang cepat.”

Senada dengan Herwindra, Maretta Tyas Cahyaningrum Commercial Account SISI mengatakan, “Selain digitalisasi proses bisnis, dengan E-Recruitment ini diharapkan dapat menarik lebih banyak minat pelamar karena kemudahan dalam mendaftar untuk mengikuti seleksi dan dapat dilakukan secara transparan serta real time.”

Selanjutnya kerjasama ini juga diharapkan menjadi langkah awal yang baik, sebagai bentuk kontribusi SISI pada peningkatan sinergi, optimalisasi, serta efektivitas proses bisnis melalui digitalisasi di lingkungan kerja Bank Jatim saat ini.