Kolaborasi Antar Brand, Kunci Keberlangsungan Bisnis Jangka Panjang

Tuesday, 6 June 2023

Kolaborasi dapat menjadi kesempatan yang baik dalam mengembangkan ekosistem industri di tengah ketatnya persaingan bisnis saat ini. Terlepas dari jenis usaha apapun yang digeluti, banyak sekali manfaat yang diperoleh dalam membangun kolaborasi. Akhir-akhir ini banyak pula brand besar yang memanfaatkan kepopulerannya untuk saling berkolaborasi dengan brand lain yang saling menguntungkan.

Kolaborasi antar brand dapat diartikan sebagai salah satu strategi bisnis yang melibatkan dua brand atau lebih dengan berbagi kepemilikan beserta dengan tanggung jawab dalam mengelola bisnis serta berbagi keuntungannya. Pada umumnya kolaborasi antar brand ini hadir dalam beragam bentuk seperti kampanye dan aktivasi, give away, hi-touch, dan lain-lain.

Dalam pengembangannya kolaborasi antar brand kini semakin masif dilakukan. Aktivitas kolaborasi sengaja digencarkan guna memperoleh keuntungan yang cukup besar bagi masing-masing brand tersebut, berikut beberapa fungsi kolaborasi;

 

Meningkatkan pangsa pasar

Ketika dua atau lebih brand saling berkolaborasi, tentu bertujuan membentuk layanan atau produk yang unik serta inovatif pada pelanggannya. Umumnya, pertumbuhan perusahaan dipengaruhi oleh keterlibatan dan kolaborasi antara berbagai pihak yang mampu mendorong pertumbuhan sesuai dengan kebutuhan pasar. Hal ini akan menciptakan keunggulan kompetitif dan berpotensi dapat meningkatkan pangsa pasar dari masing-masing brand.

 

Berbagi pengetahuan

Perlu kita sadari bahwa dengan adanya kolaborasi maka kita akan mendapatkan kesempatan untuk meraih banyak inspirasi dan belajar. Dari aktivitas kolaborasi, Anda akan berkomunikasi dengan orang atau kolega yang memiliki pengalaman bisnis yang berbeda. Dari sinilah, keduanya dapat menggali kreativitas untuk bisa menciptakan terobosan baru dalam produk atau layanan yang pelanggan butuhkan.

 

Basis pelanggan yang kuat

Tentu setiap brand memiliki pelanggan loyal masing-masing. Mereka memiliki pelanggan dengan karakter yang berbeda sesuai dengan dengan brand-nya. Jika kolaborasi ini dilakukan, maka akan membuat brand Anda menjadi lebih kredibel dari dampak eksposur tersebut. Sehingga ini akan menguntungkan karena dapat memperluas jangkauan dan menjaring calon konsumen baru. Masing-masing brand dapat saling mempersatukan pelanggan loyal mereka sehingga pelanggan akan semakin luas seiring berjalannya waktu.

 

Meningkatkan branding

Bisnis yang sukses adalah bisnis yang mampu memanfaatkan koneksi dengan melakukan kolaborasi untuk menciptakan ide, menemukan solusi, dan mencapai tujuan bersama dalam bisnis. Aktivitas kolaborasi antar brand tidak hanya mampu menarik perhatian industri, pesaing, dan pasar saja. Namun juga pelanggan yang sudah mengenal atau belum sama sekali mengenal brand tersebut. Secara tidak langsung, hal tersebut dapat membantu meningkatkan brand awareness dari produk yang dipasarkan.

 

Saat ini, banyak sekali brand besar yang memperkuat usahanya dengan saling melakukan kolaborasi, mulai dari bidang makanan, kosmetik, peralatan rumah tangga, barang elektronik dan lain-lain. Berikut ini terdapat beberapa contoh kolaborasi brand raksasa yang banyak ditemui:

  1. Samsung X BTS

Melihat antusiasme masyarakat di penjuru dunia terhadap K-Pop, membuat brand-brand besar terutama brand teknologi, menjadikan peluang dalam meraih insight yang lebih tinggi. Salah satu brand perangkat elektronik seperti Samsung juga tak mau kalah dalam hal ini. kolaborasi antara Samsung dan BTS menghasilkan produk yang menakjubkan berupa sebuah smartphone elegan dengan spesifikasi kelas atas. Samsung Galaxy S20 BTS menjadi salah satu hasil kolaborasi yang memukau dan dapat dikategorikan sebagai kolaborasi yang sukses menjangkau pasar yang luas.

  1. Nike dan Apple

Siapa yang tidak mengenal brand Nike? Tentu hampir seluruh masyarakat memiliki produk dari brand satu ini. Kolaborasi brand Nike dengan Apple beberapa waktu belakangan digadang-gadang sebagai co branding fenomenal yang sukses. Upaya kolaborasi Nike bersama perusahaan teknologi lifestyle Apple ini sangat bisa dijadikan sebagai referensi bagi brand lainnya. Kolaborasi ini meluncurkan produk olahraga dan pengukur kebugaran berbasis aplikasi. Hasil dari kolaborasinya ini sangat populer dan menghasilkan keuntungan bagi Nike & Apple hingga sekarang.

  1. Oreo X Supreme

Pernah terpikir perusahaan makanan berkolaborasi dengan brand streetwear? ya, ide ini dilakukan oleh perusahaan kukis terlaris di dunia Oreo dengan brand pakaian yakni supreme. Bentuk campaign dari kolaborasi ini yakni menciptakan produk yang super limited edition dan tentunya dengan harga yang cukup mahal untuk ukuran kukis. Upaya kolaborasi ini berhasil menciptakan keuntungan dan membentuk inovasi yang baru di pasar secara global.

 

Itu tadi beberapa contoh brand besar yang saling melakukan kolaborasi. Namun, untuk melakukan kolaborasi yang sukses, Anda perlu memikirkan framework, timeline, serta perhitungan yang matang agar berjalan dengan lancar, akurat, serta menghasilkan keuntungan yang berlangsung lama. Jika Anda belum terpikirkan melakukan kolaborasi dengan brand lain, maka mulai sekarang cobalah untuk melakukannya. Ada begitu banyak peluang dan Anda tidak pernah tahu kemana mereka akan menuntun bisnis Anda.