Gelar Kick Off Implementasi Aplikasi Human Capital Oksia, SISI & Adhi Karya Resmi Jalin Kerja Sama

Tuesday, 30 January 2024

Jakarta – PT Adhi Karya (Persero) dan SISI resmi jalin kerja sama dalam implementasi aplikasi Oksia, ditandai dengan agenda Kick Off Meeting Implementasi Aplikasi Human Capital Oksia yang digelar di Gedung MTH27 pada 15 Januari 2024 lalu. Kick off ini merupakan tahap awal dalam proses implementasi aplikasi yang bertujuan untuk meningkatkan pengelolaan sumber daya manusia (SDM) di lingkungan kerja Adhi Karya.

Dalam agenda kick off ini, turut hadir pihak-pihak terkait, antara lain Bapak Inonu Ferryanto selaku GM Departemen Sistem, IT & Inovasi, Bapak Noval Kurniawan selaku Corporate Learning Manager and On-Duty Manager Talent Management, dan Mohamad Annas Zamroni selaku Manajer Biro IT, serta jajaran perwakilan dari departemen IT dan pengguna aplikasi di PT Adhi Karya (Persero). Dari pihak manajemen SISI turut hadir bapak Fachlul Infitar selaku VP of Marketing & Sales dan jajaran tim. Agenda kick off ini penting untuk memastikan keselarasan dan pemahaman yang sama dalam proses implementasi nantinya.

Bapak Mohamad Annas Zamroni selaku Project Manager PT Adhi Karya (Persero) mengungkapkan alasannya memilih SISI sebagai mitra kerja mereka. Beliau menyebutkan kepercayaan mereka terhadap keahlian dan reputasi perusahaan dalam menyediakan solusi pengembangan aplikasi. “Kami sengaja memilih SISI untuk kerja sama ini karena profesionalitasnya dalam berbagai project. Kami berharap kerja sama ini dapat memperkaya pengalaman kami dan meningkatkan prosedur kerja kami.”

Kick Off Implementasi Aplikasi Oksia ini menjadi langkah penting dalam mewujudkan peningkatan efektivitas dan efisiensi pengelolaan SDM PT Adhi Karya. Aplikasi ini diharapkan dapat membantu perusahaan mengelola data karyawan, penggajian, manajemen kinerja, dan pengembangan SDM dengan lebih mudah.

Dalam proses implementasi, Adhi Karya dan SISI akan bersinergi untuk mengatasi tantangan penggunaan aplikasi dengan melakukan pelatihan pengguna, dukungan teknis, dan manajemen perubahan. Sinergi ini diharapkan dapat memastikan kesuksesan implementasi aplikasi Oksia dalam langkah strategis yang mengoptimalkan pengelolaan SDM perusahaan.