Berbagai Tren Digital yang Akan Mempengaruhi Masa Depan Bisnis

Monday, 2 January 2023

Munculnya berbagai teknologi secara eksponensial memaksa transformasi digital bisnis di berbagai sektor. Istilah transformasi digital mengacu pada proses pengintegrasian teknologi dan alat digital ke dalam semua bagian dalam sektor bisnis utamanya dalam bidang operasional pekerjaan. 

Dengan adanya transformasi digital ini mengubah metode di mana organisasi beroperasi dan memberikan pengalaman yang lebih baik kepada pelanggan mereka. Konsep tersebut juga mencakup perubahan budaya yang dialami perusahaan untuk mengubah proses manual menjadi lebih modern yang efektif dan efisien. Di sisi lain, akibat adanya krisis pandemi terbukti menghancurkan beberapa organisasi karena bisnis mereka runtuh. Namun krisis juga mempercepat adopsi teknologi di berbagai industri di seluruh dunia. 

Meskipun penerapan digitalisasi yang dipercepat oleh pandemi Covid-19  ini tampaknya berhasil, namun masih memerlukan perubahan dan perbaikan tertentu yang nantinya dapat meningkatkan pola kerja industri. Integrasi utama teknologi ke dalam perencanaan masa depan bisnis telah menyebabkan munculnya beberapa tren ini di antaranya:

 

  1. Adopsi tren teknologi 5G akan segera menjadi nyata

Sebagai teknologi baru, jaringan 5G tentunya akan semakin mendorong kemajuan sektor digital Indonesia. Layanan 5G digadang-gadang jauh lebih cepat dan kapasitas jaringan lebih besar sehingga lebih handal dibandingkan jaringan 4G. Di samping itu, teknologi 5G akan membuka potensi layanan sehingga tidak hanya untuk komunikasi antar manusia (human-to-human), tetapi juga mengintegrasikan jaringan manusia dengan mesin (human-to-machine) dan juga jejaring komunikasi machine-to-machine.

Implementasi 5G akan digadang sebagai solusi konsistensi penguatan teknologi di dunia digitalisasi saat ini. Jaringan 5G bakal menjadi katalis utama untuk mendorong pertumbuhan bisnis di masa depan. Meskipun penggunaan jaringan ini cenderung lebih mahal, menurut akuntansia implementasinya menjanjikan pengembalian yang jauh melebihi investasi.

  1. Pengembangan Blockchain

Potensi pengembangan teknologi Blockchain dalam dunia perusahaan berdampak pada perkembangan bisnis yang cukup pesat. Teknologi ini terkenal sebagai  internet of value di mana semua informasi yang terdapat di blockchain dapat dipastikan kebenarannya. Teknologi blockchain menjadikan semua orang secara independen dapat melihat data yang sama. Teknologi ini dapat  menghilangkan kebutuhan otoritas sentral sehingga semua orang akan memiliki ledger yang sama, melakukan mekanisme konsensus dengan cepat, dan dapat membangun aplikasi.

Teknologi Blockchain di masa depan juga digadang akan berdampak di berbagai bidang dan dapat digunakan untuk kepentingan umum. Seperti diungkapkan oleh Dimaz Wijaya, teknologi blockchain dapat menunjang beberapa hal seperti bea materai berbasis blockchain, Internet of Things (IoT), carbon trading, smart cars, microgrid energy trading, dan lain sebagainya.

  1. Prioritas Cybersecurity

Akibat perkembangan teknologi yang terus-menerus, kini berefek pada semakin banyaknya peluang bagi para penjahat cyber untuk melakukannya kejahatan dengan cara-cara baru. Di sisi lain para ahli cyber security juga akan terus menciptakan solusi untuk menutup potensi bagi penjahat cyber. 

Konsep dari cybersecurity sendiri mengacu pada aktivitas memastikan kerahasiaan, integritas, dan ketersediaan informasi. Dampak dari ketiadaan cyber security ini akan mengancam serangan yang bisa menyebabkan bisnis yang stagnan, bahkan lebih buruknya lagi adalah kebangkrutan. Dengan demikian keamanan melalui cybersecurity juga akan terus berkembang dan diperbaharui.

  1. Pertumbuhan sistem multi-cloud

Semua tentu memahami manfaat yang didapatkan ketika Anda menggunakan layanan multi-cloud. Layanan satu ini memberikan pilihan kepada para pelaku usaha untuk memilih layanan dan fitur tertentu yang dibutuhkan di antara penyedia cloud. Saat fitur baru ditambahkan, penyedia cloud baru akan segera mengalihkan dengan cepat. Hal ini sebagai bentuk pengoptimalan aplikasi atau layanan yang dijalankan.

Multi-cloud menghadirkan kemampuan yang membantu perusahaan menangani pertumbuhan karena didesain untuk skalabilitas cepat. Multi-cloud dapat menawarkan akses ke ekosistem yang berkembang dari aplikasi, data, dan daya komputasi. Teknologi ini akan dapat diandalkan berkat kemampuannya yang dapat memfasilitasi kloning dan membuat kumpulan data besar. 

  1. Penerapan teknologi keuangan digital

Tak bisa dipungkiri lagi bahwa penerapan teknologi keuangan digital berjalan semakin pesat. Solusi kemudahan keuangan digital dalam menjalankan usaha bagi para pelaku bisnis menjadi alternatif jitu untuk semakin dapat mengembangkan bisnis dengan lebih cepat. Para pelaku usaha semakin dimudahkan dengan mendapatkan pembayaran secara cashless via electronic transfer atau internet banking. Tentunya ini sangat membantu operasional perusahaan atau bisnis.

Tren keuangan digital di masa depan dapat memberikan kemudahan dalam mengakses layanan keuangan membuat masyarakat bisa memanfaatkan sistem keuangan digital yang otomatis dan instan. Ini tentu sangat membantu peningkatan inklusi keuangan, khususnya di Indonesia yang hanya mencapai 20% yang dilansir oleh Finpay awal tahun lalu.  

 

Dengan perkembangan digitalisasi ini nantinya, dunia bisnis akan dilihat sebagai rantai yang saling terhubung untuk melakukan inovasi secara global. Perusahaan dapat memanfaatkan ranah teknologi dan komunikasi ini untuk mengembangkan bisnis sesuai dengan perencanaan perusahaan. Pendekatan ini akan membantu perusahaan dapat melakukan efektivitas sehingga perusahaan dapat lebih berfokus pada peningkatan proses inti perusahaan. Manfaat lainnya yakni dapat mendorong mereka untuk meningkatkan keterlibatan pelanggan dan berdampak positif pada keuntungan perusahaan. 

Guna memberikan kemudahan, kenyamanan, dan support maksimal untuk operasional bisnis Anda, SISI hadir dengan solusi IT unggulan yang dapat dimanfaatkan perusahaan Anda. Hubungi kami dan konsultasikan kebutuhan bisnis Anda dengan kami lebih lanjut.