Go Live! Integrasi SIMA DAMRI dan FORCA ERP untuk Optimalkan Operasional Bisnis

Thursday, 23 November 2023

Setelah sukses mendukung langkah awal transformasi digital, SISI kembali dipercaya untuk mendukung digitalisasi pada lingkungan kerja Perum DAMRI. Kali ini SISI dipercaya untuk mengintegrasikan Sistem Informasi DAMRI (SIMA DAMRI) dengan layanan aplikasi FORCA ERP.

Setelah melalui serangkaian tahapan, integrasi sistem aplikasi ini telah memasuki  fase akhir ditandai dengan agenda technical go live pada Senin (30/10) dan soft launching pada Jumat (10/11) Kedua agenda ini dilaksanakan di kantor pusat DAMRI, Jakarta Timur.

Turut hadir dalam agenda ini Ibu Setia N Milatia Moemin selaku Direktur Utama DAMRI, Bapak Joni Prasetiyanto selaku Direktur Keuangan dan Manajemen Risiko DAMRI, dan Bapak Achmad Tholcah selaku Direktur PT SISI. 

Melalui agenda ini disampaikan bahwa kerja sama DAMRI dan SISI bertujuan untuk menghubungkan sistem yang ada di dalam perusahaan, seperti keuangan, sumber daya manusia, produksi, dan lainnya, menjadi satu kesatuan yang terintegrasi. Dengan integrasi kedua sistem aplikasi ini akan membantu mengoptimalkan berbagai aspek dalam operasiobal bisnis, termasuk keuangan, sumber daya manusia, produksi, dan lainnya.

Sebelum peluncuran, SISI telah melakukan berbagai persiapan berupa serangkaian pengujian dan penyesuaian untuk memastikan bahwa layanan aplikasi ini siap digunakan dalam lingkungan kerja DAMRI. Integrasi ini memungkinkan perusahaan untuk mengelola operasional bisnis dengan lebih efektif dan efisien, sehingga dapat mencapai visibilitas yang lebih baik tentang kinerja bisnis mereka.

Sejalan dengan hal ini Achmad Tholcah selaku Direktur SISI menyatakan bahwa pihaknya bangga dengan keberhasilan SISI yang bekerja sama kembali dengan DAMRI menjadi bukti komitmen SISI dalam memberikan solusi bisnis yang efektif dan efisien terhadap pengguna. Dengan skalabilitas yang baik akan memungkinkan perusahaan untuk tetap kompetitif dan beradaptasi pada perubahan pasar.

“Kita patut bangga masih terus diandalkan oleh DAMRI. Kerja sama ini akan terus berkelanjutan dan kita akan terus mendukung meskipun sudah melalui fase Go Live. Tentunya kami berharap SISI semakin mendapat kesempatan melakukan dukungan IT yang lebih banyak di masa depan, termasuk pengembangan solusi inovatif, peningkatan keamanan digital, dan skalabilitas infrastruktur IT yang lebih baik,” ujar Achmad Tholcah. 

Menyambut baik sambutan dari Bapak Achmad Tholcah, Aditya Mahfuzha selaku Project Manager SISI mengungkapkan bahwa kerja sama ini menjadi penting, dan pihaknya akan berupaya memberikan dukungan penuh untuk memastikan bahwa integrasi ini dapat memenuhi kebutuhan. “Setelah soft launching, SISI akan terus memantau dan mengevaluasi kinerja aplikasi ini. Kita juga berupaya mengumpulkan umpan balik dan melakukan perbaikan jika diperlukan,” ujarnya. 

Perjalanan integrasi proses bisnis diawali saat DAMRI mengimplementasikan layanan aplikasi FORCA ERP sejak tahun 2018 lalu. Menyusul kesuksesan tersebut, layanan aplikasi FORCA ERP kemudian juga telah diimplementasikan pada semua cabang DAMRI yang tersebar di seluruh indonesia. 

Integrasi proses bisnis ini kemudian merupakan langkah penting dalam upaya SISI untuk terus mendukung digitalisasi pada lingkungan kerja DAMRI. Selanjutnya dengan mengintegrasikan dua platform ini, diharapkan juga dapat memberikan berbagai manfaat yang optimal dalam mencapai kesuksesan dan pertumbuhan bisnis yang berkelanjutan.