Manfaat Shared Services untuk Atasi Kompleksitas Bisnis

Monday, 28 March 2022

Di era digital saat ini begitu banyak bermunculan tata kelola teknologi informasi yang menyediakan layanan untuk menyelaraskan strategi IT dengan strategi bisnis. Semakin kompleksnya tantangan yang dihadapi pebisnis saat ini, tentu perusahaan harus mempersiapkan strategi yang tepat dan efisien agar perusahaan dapat berfokus pada inti bisnis perusahaan. 

 

Untuk mengoptimalkan fungsi operasional, perusahaan bisa menerapkan model resource sharing atau lebih dikenal dengan istilah shared services sebagai jawaban. Layanan Shared Service merupakan solusi layanan pengelolaan kegiatan operasional perusahaan atau digitalisasi back end process yang meliputi proses Human Resources, Finance, dan General Affair. Berikut beberapa manfaat shared service pada beberapa bagian tingkatan bisnis Anda: 

  1. Manfaat Shared Services di Level Strategis

Konsep Shared Service sendiri sebenarnya sudah umum dilakukan. Penerapannya sendiri sangat memudahkan perusahaan untuk menemukan pekerjaan mana yang berulang dan memberikan solusi untuk melakukan otomasi.

Adanya resource sharing pekerjaan memudahkan perusahaan dapat lebih berfokus pada pengembangan perusahaan lainnya seperti pengembangan sumber daya, mengelola retensi karyawan, dan lain-lain. Pendekatan ini tentu akan menghasilkan efisiensi pada proses pekerjaan sehingga para pelaksana bisnis dapat lebih mudah melakukan analisa hasil yang lebih holistik.

  1. Manfaat Shared Services di Level Taktikal

Saat implementasi shared service dilakukan, tentu informasi data yang dihasilkan akan terintegrasi dengan berbagai unit kerja/departemen di perusahaan. Kemudahan ini tentu membawa lebih banyak transparansi informasi dan kemudahan untuk perbaikan perusahaan secara berkelanjutan.

Pemilik bisnis juga lebih mudah memberikan tanggung jawab pekerjaan pada masing-masing pelaksana dengan lebih jelas dan pekerjaan dapat dipantau dengan lebih efektif. Akibatnya, para pemilik bisnis dapat menyusun strategi yang lebih pas untuk bisnisnya berdasarkan standarisasi kegiatan, prosedur, dan pelaksanaan yang lebih jelas.

  1. Manfaat Shared Services di Tingkat Operasional

Dapat dipahami bahwa layanan Shared Service akan membebaskan waktu dan sumber daya sehingga setiap unit bisnis pada perusahaan dapat lebih fokus untuk mendorong kinerja, peningkatan, dan kualitas layanan mereka. Implementasi Shared Services juga dapat memberikan solusi dengan nilai manfaat besar yang berkelanjutan bagi perusahaan. Dengan pengorganisasian proses dan aktivitas berdasarkan layanan shared service, ini memungkinkan efisiensi dan efektivitas tenaga kerja pada perusahaan.

Itu tadi beberapa manfaat shared service untuk mengatasi kompleksitas bisnis Anda pada beberapa bagian tingkatan. Jika Anda tertarik untuk menguji coba solusi layanan shared service kami untuk perusahaan Anda, silakan baca informasi lebih lengkap layanan Shared Service SISI. Anda juga dapat mengajukan pertanyaan atau konsultasi kebutuhan Anda disini!